Home
khongkauwhwee.or.id
Kunjungan Wali kota Semarang Bapak Hendrar Prihadi

Kunjungan Wali Kota Semarang Bapak Hendrar Prihadi

31 Maret 2015

 

Sejak peresmian gedung baru sekaligus berganti nama dari TPA Khong Kauw menjadi sekolah Kuncup Melati pada 1992, atau 23 tahun lalu, sekolah itu baru kali pertama dikunjungi wali kota Semarang pada hari Selasa 31/3/2015.Kedatangan Bapak Hendi - sapaan akrab Bapak Hendrar Prihadi -  ke sekolah ini memang terasa luar biasa terutama bagi pengurus Yayasan Khong Kauw Hwee, guru, orang tua, dan murid. Pengurus yayasan merasa selama ini sekolah Kuncup Melati hanya sekolah pinggiran karena tidak memungut biaya apapun alias gratis. apalagi sebagian besar siswa dari keluarga kurang mampu dibidang ekonomi. Yayasan berharap kedatangan Bapak Hendi bisa menambah motivasi belajar para peserta didik.

Bapak Wlikota hadir tanpa didampingi pejabat kota dan petugas protokoler, hanya turut mendampingi adalah Camat Semarang Tengah Bapak Bambang Suranggono, Kapolsek Semarang Tengah Kompol Ifan Hariyat, Danramil Kapten Inf Sugeng, Lurah Purwodinatan serta UPTD.
Dalam kunjungan tersebut sekaligus sekolah menggelar acara sederhana perayaan ulang tahun ke 44 bapak Hendi.
Terima kasih Bapak Hendi atas kunjungannya ke Sekolah kami, semoga dilain hari Bapak berkesempatan lagi untuk hadir ke sekolah tercinta kami.

 

 

 
PERESMIAN GEDUNG DHAMMASEKHA GAUTAMA DAN SMP KUNCUP MELATI

23 Januari 2015

 
MALAM PENGGALANGAN DANA UNTUK PENDIRIAN SMP KUNCUP MELATI

Kamis, 01 Maret 2012


Yayasan Khong Kauw Hwee Semarang merupakan sebuah yayasan sosial yang telah mengabdikan diri selama lebih dari 62 tahun ( sejak tahun 1935 ) untuk memberiakan pelayanan pendidikan secara gratis bagi anak - anak dari kalangan keluarga yang tidak mampu tanpa membedakan suku, agama dan ras.

Saat ini lebih dari 250 anak didik kami telah dan sedang bersekolah di TK dan SD Kuncup Melati di Gang Lombok No. 60 Semarang. Selama ini keseluruhan kegiatan belajar mengajar dapat terselenggara dengan baik terutama berkat adanya uluran tangan kasih dari para dermawan dari berbagai kalangan yang peduli untuk turut mengentaskan anak - anak bangsa yang kurang beruntung dari kebodohan dan kemiskinan, dan dalam rangka turut menjembatani kesenjangan sosial budaya yang ada di sekitar kita.

Berbagai prestasi akademik dan non-akademik telah dapat diraih oleh siswa - siswi kami dan ini semakin menumbuhkan kepercayaan diri para orang tua murid dan khususnya para peserta didik itu sendiri untuk menapaki masa depan mereka dengan rasa optimis.

Dalam rangka untuk meneruskan / mewujudkan cita - cita mereka akan masa depan yang lebih baik serta dalam rangka turut serta menumbuhkan tunas - tunas bangsa yang cerdas dan berbudi luhur, maka Yayasan Khong Kauw Hwee bermaksud untuk mendirikan Sekolah Menengah Pertama sebagai lanjutan dari TK dan SD Kuncup Melati dengan visi dan misi yang sama, yaitu menyelenggarakan pendidikan gratis bagi para peserta didiknya.

Demi mewujudkan berdirinya SMP Kuncup Melati, Yayasan Khong Kauw Hwee mengadakan acara malam penggalangan dana dengan tema " MALAM PEDULI PENDIDIKAN " yang diselenggarakan di Ballroom Crowne Hotel Plaza pada hari Kamis tanggal 01 Maret 2012. Tujuan dari penyelenggaraan acara tersebut adalah untuk mengetuk hati para dermawan untuk ikut berpartisipasi dan mendukung agar pendirian SMP dapat terwujud. Acara tersebut dihadiri oleh para pengusaha, pejabat dan para donatur yayasan serta dimeriahkan oleh Vina Panduwinata dan Fitri Tropica.

 

 

 

 
KUNJUNGAN TIM KAJIAN DEWAN PERTIMBANGAN PRESIDEN

Selasa, 13 September 2011

3 orang perwakilan staf dari Tim Kajian Dewan Pertimbangan Presiden, Ibu Mira Fajar Aviatri,Ibu  Syenni Gemilang dan Bp. M. Reza H bersama – sama    dengan perwakilan dari   Dinas  Pendidikan Propinsi     Jawa Tengah Ibu Widyartini dan Bp. Supomo PA, Dinas  Pendidikan Kota Semarang Bp. Hidayatullah dan

Bp. Sujono, Biro Bimbel Setda Propinsi Jawa Tengah, Bp. Eko, Bp. Sarjulli dan Bp. Is Yusuf ,  Kepala UPTD Pendidikan Kecamatan Semarang Tengah Bp. Drs. Taryono serta Lurah Purwodinatan Bp. Eddy Prasetyo, BA melakukan kunjungan ke Sekolah Gratis Kuncup Melati, Selasa 13 September 2011.

Kunjungan itu merupakan penelitian mengenai kemajemukan dalam masyarakat khususnya di bidang pendidikan. Sekolah Gratis Kuncup Melati yang dikelola oleh Yayasan Khong Kauw Hwee sudah berdiri dari tahun 1950, sejak berdiri hingga saat ini dalam menerima peserta didik  tidak membedakan peserta didiknya dalam segi agama, etnis dan suku bangsa

Ibu Mira Fajar A selaku perwakilan dari staf Tim Kajian Dewan Pertimbangan Presiden sangat terkesan dengan kemajemukan yang ada di Sekolah Kuncup Melati. Para pesera didik yang sebagian besar orang pribumi begitu fasih menyanyikan lagu Indonesia Pusaka versi Bahasa Mandarin dan berdoa sesuai Agama Hinddu dengan menggunakan bahasa Sanksekerta, namun tidak ketinggalan pula kebudayaan asli daerah tetap mereka nyanyikan yaitu tembang macapat, Mijil.

Read more...
 
KUNJUNGAN DUBES RRC Ms. ZHANG QIYUE

Kamis, 17 Pebruari 2011.

Yayasan Khong Kauw Hwee Semarang penyelenggara dan pengelola sekolah gratis TK – SD Kuncup Melati menyambut kehadiran Duta besar Tiongkok untuk Indonesia Ms. Zhang Qiyue.

Dilakukan sambutan yang meriah oleh segenap Pengurus Yayasan, Tenaga Kependidikan, Karyawan dan peserta didik. Kibaran bandera kedua negara yang diiring dengan lagu-lagu kebangsaan Indonesia.

Dilaksanakan pemberian “Bunga Persahabatan”, pertukaran cendera mata. Karena kagum hingga menuliskan kata-kata : Menegakkan Pendidikan, Mamajukan Persahabatan

Sebelumnya pagi hari pada saat kunjungan di Sam Poo Kong, pengurus yayasan, tenaga kependidikan, karyawan dan peserta didik juga menyambut kehadiran Dubes Zhang.

 

Dalam kesempatan kunjungan tersebut (di Khong Kauw Hwee Semarang) Dubes Zhang menyempatkan berdialog dengan Ketua Yayasan Wong Aman Gautama Wangsa, beliau sempat kagum dan menanyakan : Anak-anak sekolah ini siapa ?

"Ini anak-anak didik saya", begitulah jawaban dari Bp. Wong Aman Gautama Wangsa selaku Ketua Yayasan Khong Kauw Hwee

 

Read more...
 
« StartPrev12NextEnd »

Page 1 of 2


Copyright @ 2010 KhongKauwHwee. Allright Reserved. WebMaster