Home
KUNJUNGAN DUBES RRC Ms. ZHANG QIYUE

Kamis, 17 Pebruari 2011.

Yayasan Khong Kauw Hwee Semarang penyelenggara dan pengelola sekolah gratis TK – SD Kuncup Melati menyambut kehadiran Duta besar Tiongkok untuk Indonesia Ms. Zhang Qiyue.

Dilakukan sambutan yang meriah oleh segenap Pengurus Yayasan, Tenaga Kependidikan, Karyawan dan peserta didik. Kibaran bandera kedua negara yang diiring dengan lagu-lagu kebangsaan Indonesia.

Dilaksanakan pemberian “Bunga Persahabatan”, pertukaran cendera mata. Karena kagum hingga menuliskan kata-kata : Menegakkan Pendidikan, Mamajukan Persahabatan

Sebelumnya pagi hari pada saat kunjungan di Sam Poo Kong, pengurus yayasan, tenaga kependidikan, karyawan dan peserta didik juga menyambut kehadiran Dubes Zhang.

 

Dalam kesempatan kunjungan tersebut (di Khong Kauw Hwee Semarang) Dubes Zhang menyempatkan berdialog dengan Ketua Yayasan Wong Aman Gautama Wangsa, beliau sempat kagum dan menanyakan : Anak-anak sekolah ini siapa ?

"Ini anak-anak didik saya", begitulah jawaban dari Bp. Wong Aman Gautama Wangsa selaku Ketua Yayasan Khong Kauw Hwee

 

 


2. Belum puas dengan satu pertanyaaan Ms. Zhang Qiyue juga menanaykan "Apakah pendidikan disini semua gratis ?"

Bp. Wong Aman menjawab "ya, mulai dari biaya pendidikan hingga perlengkapan sekolah semua gratis."

Beliau sangat heran mengapa bisa gratis sampai 60 tahun, tak lain dan tak bukan sekolah Khong Kauw Hwee bisa eksis sampai saat ini karena kepedulian sosial masyarakat.

 

 

 

 


Copyright @ 2010 KhongKauwHwee. Allright Reserved. WebMaster